Semangat mengaji Alquran dan Hadist para pemuda-pemudi LDII Kota Palangkaraya masih tetap terjaga meskipun di tengah kondisi pandemi seperti saat ini dan harus terap mematuhi protokol kesehatan tapi hal tersebut tidak menyurutkan semangat mereka untuk terus mengaji.
Bagi mereka dengan adanya pandemi Covid-19 bukanlah alasan untuk mengurangi dan menyurutkan semangat mengaji dan mempelajari Al-quran dan Hadist, justru ini adalah kesempatan baik, agar lebih terfokus dalam belajar mengaji, guna meningkatkan keimanan dan ketaqwaannya.
Pelaksanaan mengaji yang dilaksanakan setiap hari minggu di minggu ke tiga, selain mengajarkan Al’quran dan Hadist acara juga diisi dengan pemaparan dari tim gugus covid – 19 kota Palangkaraya Imam Bintoro yang mengingatkan pada peserta pengajian agar selalu mengikuti protokol kesehatan dan imbauan pemerintah tentang Covid-19, “Mari kita lakukan tindakan pencegahan dan taati protokol kesehatan yang di anjurkan pemerintah dan peduli dengan kesehatan kita dan menjaga kebersihan diri sendiri dan juga lingkungan di mana kita tinggal dan jangan melupakan berserah diri kepada Allah melalui shalat dan doa, dengan harapan semoga Allah segera cepat mengangkat musibah ini”,tutupnya.(KH)



