
KUALA PEMBUANG- Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Seruyan menyelenggarakan acara Ta’aruf dan Rapat Kerja (Raker) di Gedung Serbaguna Kabupaten Seruyan, pada Kamis (22/12/2022).
Ta’aruf dan Raker MUI dihadiri jajaran pengurus MUI Kabupaten Seruyan, paserta lomba tilawah tingkat SLTP, peserta lomba pidato islami tingkat SLTA, dan guru-guru pendamping.
Bupati Seruyan dalam sambutan yang dibacakan oleh Setda Seruyan H Zainudin mengatakan bahwa pengurus MUI adalah mitra pemerintah yang di dalamnya adalah para sesepuh, ulama yang harus dihormati dan diagungkan. “MUI adalah payung besar umat Islam yang bisa menaungi dan menyejukkan”, ujar H Zainudin.
Sementara itu, Ketua MUI Seruyan Drs H Abdurrahman AS menekankan agar jajaran pengurus MUI harus bisa dan mampu bekerja secara cerdas, tuntas dan ikhlas.
Dewan penasehat MUI Ir H Tarwidi Tanasaputra mengatakan, “Pengurus MUI harus menjaga wathoniah (hubungan dengan sesama) dan Ubudiyah (hubungan dengan pencipta)”, ujarnya.
Ketua LDII Seruyan yang juga anggota Komisi Litbang MUI Seruyan H Rukamto merasa bersyukur dengan diadakannya acara Ta’aruf ini. “Ini bisa menjadi wadah untuk menambah kedekatan diantara sesama hamba Allah, sehingga bisa saling rukun, kompak dan bekerja sama mewujudkan kedamaian dalam hidup dan beragama”, kata H Rukamto. (Ruk/kim)